PWI Perwakilan Katingan Gelar Acara Buka Puasa Bersama

Jumat, 05 Juli 20130 komentar

بِسْــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم

Penyerahan poster KEJ oleh Ketua PWI Kalteng Kepada Ketua PWI Katingan
PWI KATINGAN – Untuk menjalin silaturahmi, PWI Perwakilan Kabupaten Katingan bekerjasama dengan BPC HIPMI Kabupaten Katingan menggelar buka puasa bersama. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Katingan H Surya, Sekda Pemerintah Kabupaten Katingan Christantwo T Ladju, Ketua PWI Cabang Kalimantan Tengah Sutransyah serta para tamu undangan lainnya di Kantor Sekratariat PWI Perwakilan Katingan, Selasa (24/7) sore.

Pada acara ini Wakil Bupati mengatakan, bahwa pihaknya dari Pemerintah Daerah Kabupaten Katingan menyambut baik kegiatan buka puasa bersama tersebut. Dirinya menilai, disamping untuk lebih mempererat tali persaudaraan dan pertemanan, juga dapat meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. “Kita juga berharap, hal semacam ini juga bisa terus kita lakukan, sehingga tali silahturahmi dapat terjalin dengan baik,”katanya.

Selanjutnya pada kesempatan ini H Surya juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Katingan, agar selalu menjaga hubungan baik, menghargai antar umat beragama. “Kemudian pada bulan ini juga, kiranya kita bisa selalu meningkatkan amal ibadah, sehingga mendapat berkah dari Tuhan Yang Maha Esa,”ujarnya.

Sedangkan Ketua PWI Cabang Kalimantan Tengah Sutransyah mengungkapkan, bahwa sampai saat ini dari seluruh kabupaten/kota di Kalimantan Tengah, baru PWI Perwakilan Katingan saja yang telah melaksanakan buka puasa bersama dengan Pemerintah Daerah. “Untuk itu saya mengucapkan terima kasih kepada PWI Perwakilan Katingan. Semoga hubungan baik dengan Pemerintah Kabupaten Katingan ini dapat terus terjaga hingga seterusnya,”ujar Sutran dihadapan para tamu undangan.

Sementara Ketua PWI Perwakilan Katingan Usman Sitepu Shut menyampaikan, bahwa kegiatan buka puasa bersama ini merupakan salah satu program kerja PWI Perwakilan Katingan tahun 2012 dan dia memastikan, kedepannya akan menjadi agenda rutin setiap bulan ramadhan. “Kegiatan ini tujuannya tidak lain untuk membina silahturahmi sesama insan pers, mitra kerja, khususnya Pemerintah Daerah Kabupaten Katingan dan pelaku usaha serta seluruh masyarakat Kabupaten Katingan,”terangnya.
Share this article :

Posting Komentar

Followers My Blog

 
Support : Creating Website | Fahruddin Fitriya SH | Kecoak Elektronik
Copyright © 2012. PWI PERWAKILAN KATINGAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Vitrah Nusantara
Proudly powered by Blogger